Rabu, 18 April 2018

Bisnis Online Tanpa Modal


Pengusaha Indonesia 'Mari Berdikari Di Negeri Sendiri'
Hai P.I Lovers Selamat membaca, Salam Sukses !

Tips Bisnis - Maraknya penggunaan internet saat ini, dimanfaatkan oleh banyak orang untuk membuka usaha dibidang bisnis online shop. Selain caranya yang mudah dan waktu yang fleksibel, bisnis online shop juga minim modal bahkan bisa juga tanpa modal. Namun untuk memulai bisnis online shop juga dibutuhkan beberapa cara agar bisnis yang dijalankan sesuai dengan keinginan. Bagaimana caranya? Dibaca sampai tuntas ya..

1. Tentukan Produk / Jasa Yang Akan Anda Jual

Sebelum memutuskan untuk membuka usaha dibidang bisnis online shop, terlebih dahulu tentukan produk atau jasa apa yang akan anda jual. Cara menentukan produk atau jasa yang akan dijual adalah dengan melakukan riset pasar.

2. Mencari Supplier dan Menjadi Dropshipper

Setelah Anda temukan produk atau jasa apa yang akan Anda jual, maka cara selanjutnya adalah mencari supplier dan menjadikan diri Anda sebagai dropshipper. Cara ini merupakan cara memulai bisnis online shop tanpa modal. Karena dengan menjadi dropshipper, Anda hanya perlu menjualkan produk atau jasa dari supplier dengan mengambil keuntungan sendiri.

3. Membuat Lapak Online

Cara selanjutnya adalah membuat lapak online. Lapak online ini akan menjadi toko yang didalamnya terdapat katalog produk atau jasa yang Anda jual. Lapak online ini bisa Anda buat di facebook, instagram, atau lainnya.

4. Melakukan Promosi

Cara ini tidak boleh dilewatkan sama sekali, karena tanpa promosi lapak Anda tidak akan dikenal oleh masyarakat luas. Promosi yang bisa Anda lakukan sangat bervariasi mulai dari promosi unik dengan foto kreatif, video atau melalui forum jual beli seperti kaskus, dll.

Beberapa cara diatas bisa Anda terapkan saat Anda memutuskan untuk memulai usaha dibidang bisnis online shop. Terapkan juga dalam diri Anda untuk selalu bekerja keras dan konsisten dalam menjalankan bisnis agar hasilnya maksimal.

Salam Sukses Untuk Kita Semua !






Share Artikel :

Senin, 16 April 2018

Pengusaha Sukses Hendy Setiono � Founder Kebab Baba Rafi


Pengusaha Indonesia 'Mari Berdikari Di Negeri Sendiri'
Hai P.I Lovers Selamat membaca, Salam Sukses !

Kisah Inspiratif - Kali ini penulis ingin berbagi cerita tentang pengusaha sukses Hendy Setiono yang berbisnis Kebab Baba Rafi yang sudah berkembang pesat, selamat membaca..

Hendy Setiono lahir di Surabaya pada 30 Maret 1983 dari pasangan Ir. H. Bambang Sudiono dengan Endah Setijowati. Masa kecilnya ia dihabiskan di Surabaya, kemudian pindah ke Bontang. Pendidikan SD-nya ia habiskan di Bontang dan tamat di Amerika Serikat. Kemudian, pendidikan SMP-nya ia kembali ke Bontang. Pendikan SMA-nya ia habiskan di Surabaya. Setamatnya dari SMA, ia kuliah di ITS Surabaya, namun pada semester 4, ia keluar karena ia membuat bisnis kebab. Ia menikah muda dengan sang istri, Nilam Sari, serta dikaruniai tiga anak, yaitu Rafi Darmawan, Reva Audrey Zahifa, dan Ready Enterprise.

Kebab Baba Rafi didirikan sejak tahun 2007 dan berpusat di Jakarta, dengan jumlah outlet yang semula hanya 2 kini telah berkembang mencapai 1.200 outlet di seluruh dunia. Hendy Setiono memperoleh ide kuliner ala timur tengah ini saat tengah berkunjung ke Qatar. Dia melihat banyaknya kedai kebab disana, dan berpikir bahwa kuliner tersebut memiliki potensi besar untuk berkembang di Indonesia.

Untuk merealisasikannya, dia bekerja sama dengan Hasan Baraja untuk mengembangkan usaha kuliner itu dengan modal awal sebesar Rp4.000.000 saja. Setelah berjalan selama 14 tahun, kini Baba Rafi sudah mengembangkan sayapnya hingga ke luar negeri, seperti Malaysia, Filipina, China, dan Sri Lanka. Hendy mengungkapkan bahwa dia masih ingin memperluas usahanya ke berbagai negara lainnya di seluruh dunia.

Perkembangan Kebab Baba Rafi tidak berhenti sampai disitu, terbukti dari terbentuknya perluasan bisnis Hendy Setiono, yaitu Babarafi-online.com. Babarafi-online.com merupakan bagian dari PT Baba Rafi Indonesia yang bergumul dalam bisnis Kebab Turki Baba Rafi. Dengan perluasan ini, kini muncul peluang bisnis waralaba Baba Rafi yang terbuka bagi para calon pebisnis yang ingin memulai usahanya. Dengan demikian, Hendy Setiono sudah menjadi salah satu pelopor waralaba asal Indonesia yang sukses mendunia.

Tertarik buka usaha kebab baba rafi ? tetap semangat ya guys, salam sukses untuk kita semua !





Share Artikel :

Sabtu, 14 April 2018

Sugiyanto Raup 40 Juta Per Bulan dari Youtube


Pengusaha Indonesia 'Mari Berdikari Di Negeri Sendiri'
Hai P.I Lovers Selamat membaca, Salam Sukses !


Pemuda Sukses - Awalnya, Sugiyanto hanya iseng mengunggah video buatannya ke Youtube. Namun dari keisengan, pria asal Desa Jamus, Karanganyar tersebut kini memperoleh pendapatan Rp 40 juta per bulan.

Keseharian pria yang akrab dipanggil Topang ini sebagai penyedia jasa video shooting untuk acara musik atau pernikahan.Sekitar tahun 2009, Topang sudah mengunggah ratusan video yang kebanyakan video acara musik. Awalnya iseng upload video di Youtube. Senang aja kalau ada yang komen, kata Topang .

Suatu ketika, Topang mendapatkan email dari pihak Google yang berisi pemberitahuan bahwa video-video yang terunggah di Youtube bisa menghasilkan uang berupa pemasangan iklan Google Adsense.

Namun karena masih awam, Topang tidak terlalu merespons. Saya masih awam soal Adsense. Saya malah bingung dapat email itu. Saya pikir bohongan, masa cari uang gampang sekali. Topang masih mengabaikan email tersebut. Sekitar tahun 2011, setelah mendapatkan informasi bisa menghasilkan uang dari Youtube, Topang lantas mendaftar.

Prosesnya cukup mudah. Setelah memiliki akun di Youtube, Topang kemudian mendaftar di Google Adsense sesuai dengan panduan. Setelah diterima dan mengaitkan link iklannya, dua bulan kemudian saya dapat 119 dolar Amerika. Saya dapat sekitar Rp 900 ribuan. Setelah itu baru saya genjot mengupload video. Sekarang bisa dapat Rp 40 juta. Kerjaan utama dapat uang, ini dari Youtube juga dapat uang," ujarnya sembari tersenyum sumringah.

Apakah anda tertarik jadi youtuber ? Selamat mencoba, salam sukses untuk kita semua !


Share Artikel :

Usaha Kecil Menegah di Bidang Kuliner


Pengusaha Indonesia 'Mari Berdikari Di Negeri Sendiri'
Hai P.I Lovers Selamat membaca, Salam Sukses !

Go Ukm - Usaha kecil menengah (UKM) adalah salah satu motor penggerak perekonomian di negara kita. Bahkan menurut informasi yang saya baca di berbagai media informasi, Usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) merupakan �tulang punggung� perekonomian di Indonesia.
Usaha kecil menengah (UKM) yang ada di negara kita ini menyumbang sekitar 60% dari PDB (Product Domestic Bruto) dan juga memberikan kesempatan kerja pada banyak masyarakat kita. Jadi, bisnis UKM (Usaha Kecil Menengah) di Indonesia akan terus berkembang dan memberikan peluang usaha yang menguntungkan bagi mereka yang menyukai dunia wirausaha.

Bisnis kuliner adalah jenis usaha yang menguntungkan dan akan selalu laris sepanjang masa. Alasannya karena makanan adalah kebutuhan pokok manusia yang tidak bisa lepas dari kehidupan kita. Bisnis kuliner ini pun punya banyak kategori, mulai dari makanan ringan (camilan), minuman, hingga makanan pokok. Semua kategori di bisnis kuliner ini (camilan, minuman, makanan pokok) punya potensi yang sangat bagus, tergantung cara kita dalam memasarkannya.

Salah satu contoh bisnis kuliner camilan yang cukup sukses adalah bisnis Angkringan Nasi Kucing 78 dari Jogjakarta. Bisnis ini menawarkan sistem waralaba dan dipasarkan melalui media online, dan saat ini pihak pengelola Angkringan Nasi Kucing 78 sudah memiliki banyak mitra di berbagai daerah.

Selain bisnis kuliner yang saya sebutkan di atas, masih ada banyak sekali peluang usaha kuliner yang bisa Anda geluti. Silahkan baca artikel tentang usaha makanan lainnya.

Apakah anda tertarik bisnis angkringan ? selamat mencoba dan tetap semangat yaa, salam sukses.





Share Artikel :